Tuesday, June 27, 2006

Kapal Layar

Hari Minggu kemarin, kita melihat Kapal Gothenorg di Tanjung Priok. Kapal Asli East Indiaman Gotheborg dibuat tahun 1738 , kapal ini merupakan replika dari kapal terdahulu. Kapal asal Swedia ini diawaki oleh 80 orang (50 diantaranya adalah volunteer) . Gua baru tahu kalo Swedia juga ikutan dalam masa-masa pelayaran 3G (Gold, Glory and God).

Kapal aslinya berlayar ke China sampai 3 kali, pelayaran ketiga dilakukan mulai 14 Maret 1743 sampai 12 September 1745 (36 bulan). Kapal yang sekarang memulai pelayaran 5 Oktober 2005 dan diperkirakan sampai di China bulan Juli 2006. Setelah proses perawatan lambung dan tiang kapal di Shanghai selama 4 bulan maka diperkirakan bulan September 2007 akan sampai di Goteborg, Swedia.

Lebih lengkap baca www.soic.se

Photobucket - Video and Image Hosting

0 Comments:

Post a Comment

<< Home